Beberapa hari lalu, saya menemukan sebuah resto unik bertema Jepang namanya JJ Ramen & Sushi. Resto ini mungkin lebih layak disebut kedai, karena bentuknya yang sederhana dan tempatnya yang mungil. Berlokasi di Jalan Ampera Raya, agak sulit untuk menemukan resto ini karena saya kurang familiar dengan area tersebut, but luckily, dari jauh sudah terlihat umbul-umbul dan spanduk merah meriah bertajuk JJ Ramen beserta beberapa menu andalannya.

Ruangan di dalam resto terbagi menjadi 2 bagian yang dipisahkan oleh dinding, yang tidak luput dari dekorasi umbul-umbul merah khas kedai Jepang bertuliskan “ramen”. Dinding ruangan semua juga dicat dengan warna merah, membuat saya terkejut sesaat ketika baru memasuki ruangan, mungkin next time lantainya juga akan berwarna merah, hahaha!

Tempatnya sendiri menurut saya cukup nyaman, walaupun tidak ada AC, tapi disediakan banyak kipas angin baik di ruangan dalam maupun luar, jadi tidak terlalu panas. Suasananya homey banget, dan cukup adem, karena kebetulan saat itu cuaca sedang mendung. Meja kursi juga cukup banyak untuk ukuran kedai, jadi jangan takut untuk membawa “pasukan” atau teman-teman dan keluarga untuk mencoba ramen di sana!
Oh ya, uniknya lagi, di ruangan dalam terpampang koleksi foto-foto si juru masak, yang ternyata pernah menjadi juru masak alias chef di salah satu kapal Jepang. Bahkan si chef tersebut sudah mengantongi sertifikat khusus sebagai chef kapal juga, jadi kebayang dong, kalau makanan buatannya pasti berasa otentik karena sudah diakui oleh orang Jepang sendiri? Saya sendiri sudah sangat excited setelah membaca informasi-informasi tersebut dan tidak sabar ingin mencoba ramen resto ini!

Miso Ramen IDR 27K
Yang pertama saya coba adalah miso ramen-nya, rasanya enak, sedikit terlalu asin, tapi rasa misonya begitu kuat dan wangi. Saya suka sekali perpaduan rasa miso dengan wakame, jagung, jamur dan daun bawang, benar-benar memanjakan lidah. Ramen-nya sendiri dimasak dengan sempurna, tidak terlalu lembek dan tidak keras, sangat pas kekenyalannya.
JJ Ramen IDR 35K
Nah, ini saya pesan karena merupakan menu ramen trademark dari resto ini, jadi wajib hukumnya. XD JJ Ramen ini menggunakan sup yang merupakan kombinasi dari Shoyu, Miso dan Paitan. Teksturnya cukup kuat, rasanya lagi-lagi terlalu asin untuk lidah saya, tapi jadinya sangat unik dan enak. Mr. K sendiri yang asli Tokyo memuji terus ramen yang dihidangkan di meja karena sesuai dengan seleranya yang menurutnya sangat otentik Tokyo-style ramen

Curry Ramen IDR 32K
Sebagai penggemar curry, pasti saya tidak akan melewatkan menu yang satu ini. Kuah karinya agak sedikit berbeda dari curry noodle yang biasa saya makan di resto Jepang lain, di sini kuahnya lebih encer dan kelihatan sangat berminyak, tapi uniknya, saat dimakan, tidak ada rasa minyak berlebihan yang terasa di bibir dan mulut. Untuk rasanya sendiri, lebih mirip dengan kari Indonesia daripada kari Jepang, tapi tetap terasa enak dipadukan dengan ramen. 

Hiyashi Chuka Ramen IDR 33K
Saat saya melihat menu ini, saya sangat kegirangan karena susah sekali mencari jenis ramen ini yang benar-benar enak di Jakarta. Waktu mencoba suapan pertama, saya langsung jatuh cinta, literally. Ramen ini disajikan begitu cantik, dan rasanya sangat pas, dengan tingkat kemanisan dan keasaman yang seimbang, wahhh, mantap sekali! Setelah mencicipi hidangan ramen hangat, kehadiran Hiyashi Chuka ramen ini menutup pengalaman berkesan dengan resto ini dengan begitu indahnya. #jiah #lebaybanget

Akhir kata, JJ Ramen ini sudah dicoba oleh team Food Escape dan kita kasih 4 jempol deh! I really feel like I found a hidden gem, no kidding. Saya sendiri suka ramen, walaupun bukan penggemar berat (kadang tidak ngerti juga bisa ada ramen boom sampai segitunya di Jakarta), tapi bisa menemukan resto ramen seperti ini benar-benar lucky!
Selain ramen, resto ini juga menyediakan sushi, sashimi, donburi, bahkan steak. Kapan-kapan saya pasti akan berkunjung lagi. =)
JJ Ramen & Sushi
Jl. Ampera Raya No. 15 (seberang Circle K)
Cilandak
Jakarta Selatan
Ph. +62 812 8072 7045
Opening Hours: Mon-Sun 11.00 – 22.30
Estimated Spending: IDR 30.000 – 50.000/person